kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.740   20,00   0,13%
  • IDX 7.492   12,43   0,17%
  • KOMPAS100 1.159   4,94   0,43%
  • LQ45 920   6,72   0,74%
  • ISSI 226   -0,39   -0,17%
  • IDX30 475   4,06   0,86%
  • IDXHIDIV20 573   5,12   0,90%
  • IDX80 133   0,95   0,72%
  • IDXV30 141   1,37   0,98%
  • IDXQ30 158   1,02   0,65%

Tingkatkan Literasi Keuangan, Indodana Sukses Gelar Sosialisasi Fintech di 7 Kota


Kamis, 24 Januari 2019 / 13:02 WIB
Tingkatkan Literasi Keuangan, Indodana Sukses Gelar Sosialisasi Fintech di 7 Kota

Reporter: Sponsored | Editor: Indah Sulistyorini

Jakarta - Indodana (PT Artha Dana Teknologi), platform Teknologi Finansial Peer to Peer Lending terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK),  sukses menggelar sosialisasi pemahaman produk dan layanan keuangan melalui berbagai kegiatan edukasi yang digelar di beberapa kota, termasuk  Bali, Bandung, Palembang, Jakarta, Batam, Manado dan Padang.

Indodana hadir memberikan edukasi secara langsung kepada masyarakat melalui beragam kegiatan antara lain, seminar sosialisasi fintech di Palembang, workshop fintech di Universitas Pendidikan Indonesia Bandung serta turut aktif berpartisipasi dalam fintech day yang digelar di Bali pada akhir Oktober 2018.

“Minat masyarakat sangat tinggi terhadap informasi tentang fintech, khususnya Peer to Peer Lending. Tapi masih banyak yang belum tahu apa dan bagaimana menggunakan fintech untuk membantu keuangan mereka? Di sini, Indodana hadir menjelaskan langsung agar mereka lebih paham apa itu fintech, P2P lending dan bagaimana memaksimalkan layanan fintech untuk membantu keuangan menjadi lebih baik,” ujar Timothy Prawiromaruto, Product Manager Indodana.

Sebagai fintech P2P lending terpercaya di Indonesia, Indodana memiliki visi untuk memberikan layanan keuangan terbaik bagi orang-orang yang tidak atau belum tersentuh oleh layanan kredit perbankan.

Melalui pemanfaatan teknologi, Indodana memungkinkan peminjam untuk mengakses kredit yakni mendapatkan pinjaman cukup dengan modal KTP dan pengajuan bisa dilakukan secara online melalui perangkat mobile/handphone

Di era digital ini, walaupun sudah banyak masyarakat yang punya koneksi internet, tapi belum banyak yang memanfaatkannya untuk fintech. Mengutip hasil riset Hootsuite Januari 2018, terungkap populasi pengguna perangkat mobile di Indonesia mencapai 177,9 juta pengguna, dengan tingkat penetrasi sebesar 67%. Dari data yang sama tercatat jumlah pengguna Internet di Indonesia menembus 132,7 juta pengguna dengan tingkat penetrasi mencapai 50%. 

Sementara itu, hasil data hasil survei nasional literasi dan inklusi keuangan tahun 2016 dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK)  mengungkapkan masyarakat Indonesia yang memiliki pengetahuan, keterampilan dan kepercayaan yang memadai mengenai produk dan layanan keuangan (well literate) hanya 29,7%.

Dari data diatas jelas terungkap fakta tingkat literasi keuangan di Tanah Air masih rendah, dan solusi untuk hal tersebut yaitu edukasi finansial secara online maupun offline.

Roadshow edukasi merupakan bentuk aksi nyata Indodana untuk membuat masyarakat melek keuangan, pemahaman tentang fintech dan layanannya dengan baik,” ujar Timothy.

Indodana hadir menjadi solusi praktis dan aman dalam pembiayaan digital melalui platform layanan pinjam meminjam uang berbasis teknologi informasi (Fintech Peer to Peer Lending). Indodana telah memberikan pinjaman senilai Rp 38 miliar lebih kepada 13 ribu nasabah di seluruh Indonesia.

“Indodana berkomitmen untuk terus melanjutkan sosialisasi edukasi fintech dan literasi keuangan. Kami masih akan melanjutkan roadshow di Pulau Jawa dan di Luar Jawa. Masih ada 5 kota lagi yang akan kami kunjungi hingga akhir tahun ini,” Tutup CEO Indodana Ronny Wijaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

×